PENYERAHAN RINGKASAN DPA SKPD 2019 DAN PENANDATANGANAN PAKTA INTEGRITAS
Slawi, Senin 14 Januari 2019, bertempat di Ruang Aula Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Bupati Tegal (Umi Azizah) menyerahkan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) tahun 2019 kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kabupaten Tegal.
Penandatanganan Pakta Integritas juga ditandatangani oleh Kepala OPD masing-masing agar dalam pelaksanaan kegiatan tahun anggaran 2019 dapat berjalan sesuai komitmen yang tertulis dalam Pakta dan mencapai target yang ditentukan.
Bupati menginstruksikan agar pengguna anggaran atau OPD memahami betul kegiatannya, serta melaksanakannya dengan baik.
"Kedepankan transparansi yang tidak saja menyangkut penggunaan anggaran, tapi juga publikasi hasil program dan kegiatannya. Apakah itu berupa output, outcome atau bahkan impact-nya. Sampaikan informasi tersebut ke publik melalui media sosial," kata Umi Azizah.
Sementara itu, Budi Sukamto selaku kepala BPKAD menegaskan bahwa angka yang tercantum pada DPA merupakan target minimal yang harus dicapai, dengan kata lain, kata Budi Sukamto, khusus OPD yang mengelola Pendapatan Asli Daerah (PAD) harus mampu menyelesaikan target yang telah ditetapkan, bahkan melebihi apa yang telah tercantum dalam DPA.